Pendaftaran Peserta Workshop Jurnal Ilmiah
Sehubungan dengan upaya peningkatan mutu dan tata kelola jurnal ilimiah nasional menuju terakreditasi dan terindeks internasional bereputasi, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi melalui Direktorat Riset, Teknologi dan Pengabdian Kepada Masyarakat akan menyelenggarakan workshop Jurnal Ilmiah Tahun Anggaran 2022. Oleh karena itu kami akan menyelenggarakan workshop sebagai berikut:
1. Workshop Persiapan Akreditasi Jurnal, dengan persyaratan:
- Sudah terbit dalam bentuk elektronik;
- Memilik e-issn;Sudah terbit minimal 2 tahun;
- Belum mengajukan akreditasi;Belum mendaftarkan jurnal di Arjuna;
- danMengisi data jurnal pada link http://ringkas.kemdikbud.go.id/PersiapanAkreditasi
2. Workshop Peningkatan Peringkat Jurnal Terakreditasi, dengan persyaratan:
- Jurnal terakreditasi peringkat 3 s.d 6; dan
- Mengisi data jurnal pada link http://ringkas.kemdikbud.go.id/PeningkatanPeringkat
3. Workshop Jurnal Menuju Terindeks Internasional Bereputasi, dengan persyaratan:
- Jurnal terakreditasi peringkat 2 s.d 6;
- Website & fulltext berbahasa inggris;
- Editor & reviewer berasal dari beberapa negara (minimal 4 negara);
- Penulis berasal dari beberapa negara (minimal 3 negara dalam setahun); dan
- Mengisi daja jurnal pada link http://ringkas.kemdikbud.go.id/JurnalInternasional
Untuk kepentingan seleksi, calon peserta diminta mengisi borang pendaftaran melalui link yang tersedia di setiap workshop di atas paling lambat tanggal 31 Maret 2022. Bagi peserta yang memenuhi persyaratan workshop akan diundang secara resmi melalui laman simlitabmas.kemdikbud.go.id dan arjuna.kemdikbud.go.id serta melalui email yang terdaftar.
Perlu diketahui bahwa Direktorat Riset, Teknologi dan Pengabdian Kepada Masyarakat menanggung biaya akomodasi paket meeting selama kegiatan berlangsung. Adapun biaya transportasi dan uang harian dibebankan kepada institusi peserta. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi narahubung Sdr. Pandji (HP: 08985050111) atau Sdr. Qhasim (HP: 082242427782).
Terlampir : https://drive.google.com/file/d/1bV6IBl6LaJB5HGiKOEiS081rZ_ochBST/view?usp=sharing